Sunday, October 26, 2008

SERVICE AC MOBIL HYUNDAI GETZ



Untuk service berkala atau pengecekan kebocoran evaporator AC Mobil untuk hyundai Getz secara manual maka harus dilakukan dengan membuka dashboard mobil agar evaporator dapat dikeluarkan dari Casing/Box evaporator yang terletak di tengah bagian dalam dashboard yang posisinya agak tersembunyi. Jadi agak sulit untuk melepaskan evaporator tanpa melepaskan dashboard yang menghalangi box evaporator.

Di bawah ini ada gambar posisi box evaporator dimana dashboard mobil telah dilepaskan dan di samping kirinya terletak box blower.



Sebelum box evaporator dilepaskan, terlebih dahulu kita harus melepaskan katup expansi yang terletak terpisah di luar cabin penumpang atau tepatnya di ruang mesin hal ini dilakukan karena lubang pembatas antara katup expansi dengan evaporator sangat kecil sekali sehingga sulit dilewati benda seukuran expansi kotak hyundai Getz.

Gambar katup expansi dilihat dari ruang mesin



Setelah dilepaskan dari box evaporator dan terdeteksi bahwa terjadi kebocoran halus pada kisi-kisi evaporator yang mengakibatkan freon cepat habis maka dilakukan penggantian evaporator .

Gambar evaporator hyundai Getz sebelum dipasang



Setelah di cek kondisi katup expansi juga mengalami sedikit kebuntuan maka dilakukan penggantian katup expansi agar proses sirkulasi udara dalam sistem dapat berjalan dengan baik.

Gambar katup expansi hyundai Getz



Pada saat penggantian evaporator kita sekaligus melakukan pengecekkan terhadap kondensor apakah masih berfungsi dengan baik, setelah dicek kondensor masih layak pakai dan juga dilakukan pembersihan tabung filter kondensor dan disertai penggatian Filter Silika Kondensor.

Filter Silika Kondensor Hyundai Getz



Kondensor Hyundai Getz

No comments: